Monday, September 5, 2016

Antara Service AC Sendiri Dengan Menyewa Jasa Teknisi

http://qualitypower.co.id/sewa-ac.php

Air Conditioner) atau Pendingin Ruangan menjadi salah satu barang elektronik yang bisa menolong ketika suhu ruangan panas. Sebenarnya selain AC ada juga barang elektronik yang menolong ketika suhu ruangan panas yaitu kipas angin. Meskipun memiliki fungsi yang sama kedua jenis barang elektronik diatas mempunyai kelebihan atau kekurangan masing-masing. Misalnya : Pemakaian kipas angin lebih menghemat energi daripada AC, sehingga biaya untuk bayar listrik jadi lebih terjangkau. Tetapi keunggulan AC sebagai fungsi pendingin suatu ruangan jauh lebih baik daripada kipas angin. Biaya untuk service AC jauh lebih mahal ketimbang kipas angin. Perawatan AC jauh lebih sulit dibandingkan kipas angin.

Karena biaya service AC yang terbilang cukup mahal, maka kalian sebagai pengguna AC harus cerdas-cerdas dalam menyiasatinya. Bagaimana cara menyiasatinya? tentunya melakukan perawatan AC secara rutin agar masa AC menjadi lebih lama. Berikut di bawah ini cara merawat AC agar tetap awet :

  1. Lakukan Pembersihan Saringan Udara secara rutin.
  2. Lakukan Pembersihan Evaporator.
  3. Lakukan Pembersihan Kipas.
  4. Jangan Mengatur Suhu Thermostat Terlalu Rendah.


Sebenarnya cara di atas dapat dilakukan sendiri dirumah tanpa bantuan seorang maintenance AC. Kalian bisa searching di Google bagaimana cara yang lengkap dan baik mempraktekan ke empat poin di atas, karena di artikel ini hanya memberitahu secara umum saja.


Apabila kalian sibuk dan tidak ada waktu untuk memperhatikan kondisi AC, misalnya AC kantor yang jarang di perhatikan, maka kalian bisa pakai jasa service AC. Tapi sebenarnya ada keuntungan tersendiri ketika kita melakukan maintenance AC sendiri dibandingkan menggunakan jasa teknisi. Keuntungan tersebut diantaranya:

  1. Biaya yang tadinya untuk membayar seorang teknisi dapat ditabung untuk keperluan lain.
  2. Ketika kita sedang maintenance AC sendiri, tanpa disadari kita sedang belajar menjadi seorang teknisi AC.


Kalau penulis sendiri, lebih memilih maintenance AC sendiri daripada menyewa jasa teknisi. Tapi itu semua tergantung kalian. Kalian mau menyewa jasa service AC pun sah-sah saja. Sekarang sudah banyak jasa-jasa service AC yang pasang harga terjangkau.

Satu lagi, ada tips dari penulis yang ingin penulis bagikan kepada kalian yaitu jangan lupa menonaktifkan (mematikan) AC kalian ketika tidak digunakan atau sekedar mengecilkan suhu temperatur ketika kalian sendiri di dalam ruangan. Jadi kalian juga harus melihat situasi dan kondisi di sekitar. Karena tindakan sekecil itu pun bisa di kategorikan sebagai hemat energi dan secara tidak langsung sebagai bentuk perawatan AC.

Demikianlah yang penulis dapat  bagikan. Semoga artikel ini bermanfaat untuk para pembaca, khususnya untuk diri penulis. Sampai jumpa di artikel-artikel selanjutnya.

No comments:

Post a Comment